Kita semua membutuhkan tempat penyimpanan di rumah kita dan sering memilih lemari dan laci yang menyembunyikan segalanya dari pandangan. Ini bisa bermanfaat, tetapi bagaimana dengan ornamen, koleksi, pernak-pernik dan foto-foto yang ingin kita lihat dan nikmati setiap hari? Lemari pajangan atau lemari hias menawarkan cara yang kreatif dan canggih untuk memamerkan barang-barang favorit anda dan memamerkan gaya dan minat anda sambil menjaga semuanya tetap rapi dan bersih. Berikut adalah ide tentang cara memamerkan barang-barang berharga di lemari pajangan.

Jual Furniture Online: Temukan Beragam Pilihan Lemari Kayu

Baik anda membeli barang baru atau membeli barang bekas, lemari pajangan berlapis kaca benar-benar dapat menambah kehangatan dan karakter nyata pada sebuah ruangan. Misalnya lemari hias kayu yang kami produksi tersedia dalam berbagai pilihan warna yang berbeda dengan rak-rak di dalamnya terlihat bagus dan dapat meningkatkan nuansa ruangan, daripada hanya menyimpan barang-barang di rak atau lemari yang tidak dapat dilihat.

Cara Memamerkan Barang-Barang Berharga di Lemari Pajangan

1. Padu dan serasi

Gambar Lemari Pajangan Kayu

Perlakukan setiap rak sebagai sketsa kecil, menggabungkan karya seni, buku dan benda dekoratif lainnya yang anda sukai. Pastikan untuk membuat titik fokus di setiap ruang dan mengkoordinasikan warna untuk keseimbangan. Keindahan lemari pajangan adalah anda bisa melakukan pendekatan yang sesuai dengan karakter anda karena fleksibilitas yang dimilikinya. Tempatkan buku dengan foto, atau letakkan pot bunga di sampingnya. Hal itu tidak hanya menunjukkan keberagaman tetapi dapat menunjukkan kreativitas, kepribadian dan fleksibilitas. Jika suatu hari anda berubah pikiran, anda dapat mengubahnya.

2. Pikirkan tetang apa yang akan ditampilkan

Gambar Lemari Pajangan Kayu

Dari foto-foto yang penuh kenangan, karya seni yang berharga, bacaan favorit, ornamen dan pernak-pernik kesayangan anda, mengapa tidak memasukkan beberapa tanaman diantara barang-barang pribadi tersebut di dalam lemari pajangan.

3. Isilah lemari pajangan tersebut

Gambar Lemari Pajangan Kayu

Ini mungkin tampak seperti tips yang jelas, ketika anda mengisi lemari pajangan dengan barang-barang apakah itu buku, karya seni, ornamen, pernak-pernik atau foto, pastikan lemari hias anda terlihat kosong. Menambahkan ketinggian yang berbeda di rak juga akan membuatnya lebih menarik untuk dilihat.

4. Semburat warna

Gambar Lemari Pajangan Kayu

Jika anda ingin menambahkan semburat warna ke lemari pajangan anda, pertimbangkan untuk menempelkan wallpaper di bagian belakang rak. Ini akan memberikan daya tarik tersendiri dan menambah dimensi. Untuk memamerkan koleksi peralatan gelas, coba masukkan satu atau dua keping kaca berwarna untuk mengubah keseluruhan tampilan. Atau, jika anda menginginkan sesuatu yang tampak terorganisir, cobalah mengelompokkan item berdasarkan warna. Buku-buku merupakan contoh yang luar biasa tentang seberapa efektif untuk menampilkan semburat warna atau menampilkan keramik yang sama mencoloknya.

5. Tiga masih merupakan angka ajaib

Gambar Lemari Pajangan Kayu

Kelompokkan barang atau item yang ada di dalam lemari pajangan dalam angka ganjil. Anda mungkin pernah mendengarnya sebelumnya, tetapi hal tersebut benar-benar terlihat baik dalam angka ganjil dan tiga adalah angka ajaib setiap saat.

6. Tema interior lemari pajangan

Gambar Lemari Hias Kayu

Masukkan beragam benda ke dalam koleksi anda, tetapi pilih tema umum untuk lemari hias anda, seperti warna, subjek, jenis benda atau bahan, ini membantu anda menghindari tampilan yang berantakan. Jika anda mencari tema lemari pajangan minimalis tetapi elegan, jangan memilih lebih dari tiga warna atau corak yang berbeda.

7. Pikirkan tentang skala

Gambar Lemari Hias Kayu

Atur sesuai dengan ukuran. Pastikan untuk membuat titik fokus di setiap ruang, bermain dengan berbagai ketinggian dan mengkoordinasikan warna untuk keseimbangan.

8. Tempat penyimpanan tersembunyi

Gambar Lemari Hias Kayu

Sedikit tempat penyimpanan yang tersembunyi selalu berguna di lemari pajangan anda. Dari kunci hingga kacamata, sesuatu yang tidak pernah seharusnya ada di sana mungkin akan berakhir di sana. Nampan atau mangkuk cantik sangat cocok untuk tujuan ini. Terletak di antara beberapa buku atau di antara ornamen, anda setidaknya memiliki tempat untuk menyimpan benda-benda yang dapat membuat ruangan anda terlihat berantakan.

9. Di dalam kamar mandi

Gambar Lemari Hias Kayu

Jika anda mencari lemari pajangan untuk digunakan di kamar mandi, mengapa tidak menambahkan keranjang kecil untuk diletakkan di rak yang berfungsi menyimpan beberapa barang-barang anda.

10. Menambahkan beberapa warna hijau

Gambar Lemari Hias Kayu

Anda dapat menambahkan beberapa warna hijau untuk menambah nuansa yang lebih alami di dalam lemari pajangan anda seperti untaian bunga dan tanaman hijau.

Harga Pintu, Kusen Pintu, Jendela dan Kusen Jendela Kayu

Demikianlah beberapa ide yang dapat anda jadikan pertimbangan saat menata lemari hias di rumah anda. Apakah anda sudah memilikinya atau berencana untuk membelinya? Hubungi kami melalui alamat yang tertera di bawah ini jika saat ini anda sedang membutuhkan lemari hias, baik itu lemari hias minimalis, lemari hias kayu Jati, lemari pajangan modern dan yang lainnya.

CV MULYA ABADI

Office & Workshop:

Jln Pasar Ciseeng No 27 Parigi Mekar, Ciseeng
Bogor – Jawa Barat 16120

Phone: 0251 856 5048
Mobile: 0812 8330 9006 (Abdul Jamil)
Whatsapp: 0812 8330 9006
Email: mulyaabadi.co@gmail.com